Cangkrukan Ngopi Bareng Dandim 0824/Jember di Balai Desa Sukogidri, Ajak Masyarakat Menjaga Persatuan dan Kesatuan Menjelang Pemilu 2024

    Cangkrukan Ngopi Bareng Dandim 0824/Jember  di Balai Desa  Sukogidri, Ajak Masyarakat Menjaga Persatuan dan Kesatuan Menjelang Pemilu 2024

    JEMBER – Sebagai rangkaian kegiatan kunjungan kerja Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso di wilayah Koramil 0824/06 Ledokombo, dilanjutkan dengan Cangkrukan Ngopi Bareng bersama warga, di Balai Desa Sukogidri Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember. Pada Jum’at 26/05/2023.

    Cangkrukan Ngopi Bareng Dandim 0824/Jember tersebut dihadiri oleh Camat Ledokombo Suryadi, Kapolsek Ledokombo AKP Kusmiyanto, Kepala Desa Sukogidri dan tokoh agama dan tokoh masyarakat Desa Sukogidri.

    Dalam kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember mengajak masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya, manakala ada hal-hal yang perlu disampaikan, nantinya akan dibawa kepada pihak yang berkepentingan di tingkat Kabupaten Jember.

    Beberapa usulan diantaranya dari Ustadz Sudi menyampaikan tentang honor guru ngaji yang selama ini,  tersendat, Cici Andriani dari Kader Posyandu menyarankan penanganan stunting agar  pemberian makanan tambahan lebih fokus kepada ibu hamil, Abd Wasik tentang  masalah pupuk bersubsidi, seyogyanya utk tanah tegalan agar mendapat pupuk subsidi juga, jangan cuma tanah sawah yang mendapatkan pupuk subsidi. Dan lain-lainnya.

    Mengakhiri acara tersebut Dandim 0824/Jember menyampaikan terima kasihata atensi warga masyarakat. Atas segala aspirasinya, inilah manfaat keberadaan cangkrukan ini, keberadaan saya semoga memberikan manfaat bagi masyarakat, dan semua aspirasi saya catat dan akan saya bawa saat bertemu dengan Bupati Jember nantinya.

    Pesan sata masyarakat agar bersabar, manakala ada program pemerintah yang kurang dapat berjalan sebagai mana mestinya, harus kita cermati bersama dahulu, untuk dikonfimasi kepada pihak yang berkepentingan dan jangan mudah terprovokasi, jaga persatuan dan kesatuan, apalagi menjelang Pemilu 2024, agar wilayah kita tetap Konudisf. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Kujungan Kerja Ke Koramil 0824/06 Ledokombo,...

    Artikel Berikutnya

    Kabar Gembira Pemuda Pebulutangkis Asal...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo

    Tags