Dandim 0824/Jember Resmikan Kampung Pusaka dan Budaya Pendhalungan

    Dandim 0824/Jember Resmikan Kampung Pusaka dan Budaya Pendhalungan

    JEMBER – Sepanjang Jl Raden Patah Jember diselenggarakan kegiatan Jember Tempo Dulu, yang dikemas dalam kegiatan Kenal Rumah Pusaka dan Adat Budaya Pandhalungan Jember, yang dimotori oleh Pemuda Kelurahan Kepatihan Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember yang diketuai Dinar.

    Kegiatan trersebut dihadiri oleh Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso yang sekaligus didapuk meresmikan Kampung Pusaka dan Budaya Pendhalungan Jember, Asisten III Pemkab Jember Hary Agus Priyono, Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pariwisata Kab Jember Sugeng Riyadi, Mewakili Kapolres Jember Ipda Sudarno, Muspika Kaliwates, Lurah Kepatihan Nachnuzi Luqman, serta pejabat terkait lainnya dan para pemerhati pusaka dan budaya.

    Dalam sambutannya Dinar selaku Ketua panitia menyampaikan terimakasih atas kehadiran dan suatu kehormatan atas kehadiran Dandim 0824/Jember , Asisten III, Perwakilan dari Polres, Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kab. Jember dan semua pengunjung yang hadir dalam acara malam ini.

    Acara Jember tempo dulu yang di kemas dalam kegiatan pengenalan rumah Pusaka dan Budaya Pandalungan ini merupakan kegiatan puncak peringatan Hari Ibu ke 95, untuk itu mohon berkenan kepada Dandim 0824/Jember untuk meresmikan acara ini. Ujar Dinar.

    Sambutan Kepala Dinas Pariwisata yang diwakili oleh Kepala Bidang Kebudayaan menyampaikan, bahwa Suatu kebanggaan pada malam ini, Dinas kebudayaan Pariwisata bisa berkumpul dalam kegiatan ini yaitu kegiatan Jember tempo dulu. Dinas Pariwisata sangat mengapresiasi kegiatan ini dan semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan berkelanjutan. 

    Selanjutnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso dalam sambutannya menyampaikan, yang pertama tentunya ucapan terima kasih dengan dilaksankaannya kegiatan ini, tentunya kesempatan kita semua untuk mengenal Pusaka dan Adat Budaya Pandhalungan Kabupaten Jember.

    Dengan kegiatan seperti ini diharapkan mampu meningkatkan destinasi wisata, keberadaan pusaka dan adat budaya pandhalungan ini mampu menjadi daya Tarik dan lebih dikenal oleh orang-orang diluar Kabupaten Jember, sehingga akan meningkatkan perekonomian masyarakat dan Kabupaten Jember.

    Untuk itu perlunya kegiatan seperti ini yang berkelanjutan, sehingga mampu menjadi referensi wisatawan, terutama pemerhati pusaka dan adat budaya untuk menggali lebih lanjut sejarah Kabupaten Jember. Jelas Dandim 0824/Jember.

    Acara selanjutnya dilakukan pemotongan pita tanda peresmian acara tersebut oleh Dandim 0824/Jember didampingi tamu undangan, yang kemudian melakukan peninjauan ke stand –stand pameran. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Apa Dalam Melaporkan Suatu Masalah Harus...

    Artikel Berikutnya

    Resahkan Masyarakat, Polres Jember Tindak...

    Berita terkait

    Babinsa Biting Koramil 0824/02 Arjasa Bantu Tingkatkan Areal Tanam Pertanian dengan Program Pompanisasi 
    Penuh Perjuangan, Petugas Distribusikan Logistik Pilkada Menggunakan Kuda ke TPS Terpencil di Jember
    Muspika Jajaran Bersama Unsur Pengamanan Pilkada, Patroli Gabungan Keliling TPS Diwilayah, Jelang Pemungutan Suara
    Babinsa Sebanen Kormail 0824/03 Kalisat Kerja Bakti Bersama Warga Bersihkan Lapangan Olah Raga
    Muspika Jajaran Bersama Unsur Pengamanan Pilkada, Patroli Gabungan Keliling TPS Diwilayah, Jelang Pemungutan Suara
    Babinsa Biting Koramil 0824/02 Arjasa Bantu Tingkatkan Areal Tanam Pertanian dengan Program Pompanisasi 
    Tingkatkan Kesiapan Fisik Prajurit, Kodim 0824/Jember Gelar Kesemaptaan Jasmani Periodik II Tahun 2024
    Dandim 0824/Jember Sambut Kunjungan Kerja Kemenlu RI dan Perwakilan Dubes di Jember : Dorong  Potensi Investasi
    Muspika Bangsalsari Bersama Perangkat Pilkada Tingkat Kecamatan, Apel Kesiapan Pengamanan Pendistribusian Logistik Tingkat PPK Ke PPS 
    Menengok Progres Kegiatan TNI Manunggal Air diwilayah Koramil 0824/03 Kalisat 
    Polsek Rencanakan Distribusi Logistik Pemilu Gunakan Kuda, Koramil 0824/06 Ledokombo Siap Bantu Perkuatan Pengamanan
    Babinsa Koramil 0824/15 Bangsalsari Kawal Pendistribusian Bantuan Pangan, Jamin Tepat Sasaran
    Semarakkan HUT Ke 78, Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember Gelar Lomba Masak Kreatif  Aneka Olahan Edamamie
    Pasca Hujan Lebat, Dandim 0824/Jember Cek Langganan  Banjir Kampung Ledok
    Dandim 0824/Jember Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1444 H Mohon Maaf Lahir Batin

    Rekomendasi berita

    Persit Kartika Chandra Kirana Gelar Pertandingan Voli di Mapuspenerbad Pondokcabe, Pererat Silaturahmi dan Bangun Komunitas Sehat
    Sub Satgas Penyelundupan TNI Gagalkan Berbagai Aksi Ilegal di Perbatasan Wilayah Indonesia
    Kapusjaspermildas TNI Buka Pertandingan Futsal Antar Staf Umum Mabes TNI Tahun 2024
    Panglima TNI Hadiri Fire Power Demo (FPD) Dalam Latihan Angkasa Yudha 2024
    Pastikan Tepat Sasaran, Tim Wasev Mabes TNI Tinjau Hasil Opster di Kodim 0829/Bangkalan

    Tags