Danramil 0824/05 Sumberjambe Kibarkan Bendera Start Parade Sound System HUT RI Ke 77

    Danramil 0824/05 Sumberjambe Kibarkan Bendera Start Parade Sound System HUT RI Ke 77

    JEMBER - Parade Sound System yang digelar oleh komunitas sound system diwilayah Kecamatan Sumberjambe Kabupaten Jember, menggelegar menggetarkan kawasan lereng Gunung Raung tersebut, digelar pada Rabu 31/08/2022.

    Parade yang diikuti oleh sekitar 600 komunitas melibatkan 30 kendaraan truck, yang diiringi dengan street dance oleh kalangan anak muda Kecamatan Sumberjambe. Pengibaran bendera start dilakukan oleh Camat kemudian Danramil 0824/05 Sumberjambe dan Kapolsek AKP Istiono.

    Dalam sambutannya Camat Sumberjambe Djoni Nurtjahdjono menyampaikan, agar peserta tertib dalam melaksankan kegiatan ini, perlu diingat bahwa kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT RI Ke 77, mari kita tunjukkan jati diri kita sebagai bangsa Indonesia yang bersatu dan cinta perdamaian.

    Danramil 0824/05 Sumberjambe Kapten Inf Moh Hari Yuwono, saat kami mintai tanggapannya menyampaikan rasa bangganya kepada masyarakat generasi muda yang memiliki ide kreatif ini, yang penting harus tertib dalam pelaksanaannya sesuai pesan Pak Camat tadi.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat yang tidak henti-hentinya melakukan kegiatan menyemarakkan HUT RI Ke 77, hingga akhir bulan Agustus, gaungnya masih ada diberbagai pelosok Kabupaten Jember, ini sungguh luar biasa.

    Ini wujud penghormatan masyarakat pada kemerdekaan RI yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan, ini wujud rasa cinta tanah air masyarakat, yang  patut kita apresiasi. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 0824/22 Balung Gelar Komsos , Generasi...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Dandim 0824/Jember Sambut Kunjungan Kerja Kemenlu RI dan Perwakilan Dubes di Jember : Dorong  Potensi Investasi
    Tingkatkan Kesiapan Fisik Prajurit, Kodim 0824/Jember Gelar Kesemaptaan Jasmani Periodik II Tahun 2024
    Pangkogabwilhan II Kunjungi Mabrigif 9/K, Kasdim 0824/Jember Ikut Menyambut Kedatangannya
    Cipta Kondisi Kondusif Jelang Pilkada Serentak Koramil 0824/01 Patrang dan Aparat Terkait Patroli Wilayah
    Dandim 0824/Jember Pimpin Upacara Sertijab Perwira Staf dan Danramil : Penyegaran Organisasi dan Optimalisasi Kinerja Satuan
    Dandim 0824/Jember Sambut Kunjungan Kerja Kemenlu RI dan Perwakilan Dubes di Jember : Dorong  Potensi Investasi
    Menengok Progres Kegiatan TNI Manunggal Air diwilayah Koramil 0824/03 Kalisat 
    Muspika bersama Danramil 0824/12 Kaliwates, Sambangi dan Bantu Susu Terhadap Anak Balita Warga Kurang Mampu
    Pangkogabwilhan II Kunjungi Mabrigif 9/K, Kasdim 0824/Jember Ikut Menyambut Kedatangannya
    Babinsa Koramil 0824/27 Jombang Dukung  Percepatan Tanam Jagung Petani, Dukung Peningkatan Produksi Pangan
    Babinsa Koramil 0824/15 Bangsalsari Kawal Pendistribusian Bantuan Pangan, Jamin Tepat Sasaran
    Polsek Rencanakan Distribusi Logistik Pemilu Gunakan Kuda, Koramil 0824/06 Ledokombo Siap Bantu Perkuatan Pengamanan
    Semarakkan HUT Ke 78, Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember Gelar Lomba Masak Kreatif  Aneka Olahan Edamamie
    Pasca Hujan Lebat, Dandim 0824/Jember Cek Langganan  Banjir Kampung Ledok
    Dandim 0824/Jember Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1444 H Mohon Maaf Lahir Batin

    Rekomendasi berita

    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polisi Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 di Jember
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember Pantau  Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak 2024
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Tags